Tipe-Tipe Network Switch

Teknologi sedang, dan akan terus berkembang. Tidak hanya dalam hitungan bulan, perkembangan teknologi dapat terjadi dalam hitungan menit. Sebagai sebuah bukti dari adanya perkembangan dalam dunia teknologi, muncul salah satu teknologi yang dinamakan dengan teknologi switching network. Teknologi ini adalah teknologi untuk menghubungkan jaringan antara yang satu dengan yang lainnya.

Pentingnya Switching Network

Jaringan penghubung dari network switch ini adalah jaringan yang akan saling menghubungkan yang satu dengan yang lainnya berdasarkan alamat MAC atau dari komputer yang nantinya akan digunakan. Switching network ini sendiri nantinya digunakan untuk menjadi jalan penghubung maupun jalan pemblokir pada sejumlah area yang terbatas. Nantinya, aliran ini akan bekerja pada lapisan data maupun link yang akan digunakan.

Inilah Beberapa Tipe Switching Network

Ada sejumlah tipe switching network yang bisa digunakan bahkan sistemnya sendiri bekerja pada layer 2 maupun layer 3 yang tersedia dalam lapisan OSI. Untuk memahaminya lebih lanjut, maka akan lebih baik apabila Anda mengenali sejumlah switching network yang akan sering digunakan. Beberapa tipe-tipe yang seringkali digunakan adalah:

  • ATM Switch

ATM Switch ini adalah sebuah singkatan dari Asynchronous Transfer Mode yang merupakan salah satu model atau fitur transfer untuk menyusun sejumlah data dalam bentuk sel-sel tertentu. ATM switch ini juga merupakan sebuah pengulangan sel yang nantinya akan membawa sejumlah informasi pada seluruh penggunaannya tanpa menggunakan bentuk atau sistem secara periodic.

  • ISDN Switch

Tipe yang kedua adalah tipe dari ISDN switch. ISDN sendiri adalah Integrated Services Digital Network Switch yang juga dikenal dengan frame relay switch over. Biasanya, ISDN ini ada di bagian service provider. Untuk cara kerjanya sendiri, seperti switching network pada umumnya. Akan tetapi, terdapat sejumlah perbedaan dari keduanya, di mana salah satu perbedaan yang cukup mencolok adalah interface yang akan digunakan oleh ISDN sendiri.

  • DSLAM Switch

DSLAM ini sendiri adalah sebuah singkatan dari A Digital Subscriber Line Access Multiplexer. Tipe ini sendiri adalah sebuah tipe yang akan memungkinkan panggilan telepon untuk bisa disambungkan secara cepat dan tepat dengan adanya jaringan internet. Tipe DSLAM ini sendiri juga merupakan salah satu perangkat jaringan yang bisa digunakan untuk menyediakan layanan yang akan saling menghubungkan dengan sejumlah konsumen atau pelanggan. Dengan adanya DSLAM ini, beberapa kawasan yang susah dijangkau pun bisa jauh lebih mudah aksesnya dalam sambungan telepon.

  • Ethernet Switch

Tipe berikutnya adalah tipe dari Ethernet switch, di mana tipe ini adalah salah satu tipe yang paling penting dan juga cukup bermanfaat. switch Ethernet ini sendiri akan terhubung dengan kemampuan manajemen yang bisa dibilang cukup mumpuni. Bahkan LAN dengan sistem modern ini sendiri bisa membantu untuk menghubungkan operator dengan repeater yang digunakan.

  • Port Uplink

Port uplink sendiri adalah salah satu penghubung yang berfungsi untuk menghubungkan jaringan switching network ini sendiri yang juga menggunakan sebuah basis teknologi yang cukup kuat dan mumpuni. Bahkan teknologi yang akan digunakan pada tipe ini memanfaatkan teknologi Ethernet.

Jadi, itulah sebagian tipe-tipe dari switching network yang merupakan salah satu jaringan paling penting dan sangat bermanfaat dalam jaringan komputer. Masing-masing tipe switching network ini pastinya memiliki kelebihan maupun kekurangannya masing-masing untuk bisa Anda pertimbangkan dalam pemilihan sekaligus penggunaan jaringan network yang tepat.